Sunday, April 10, 2022

Kapolres Tulungagung Resmikan Taman Baca "SARJA ARYA RACANA" dan "GEDUNG SERBAGUNA PRESISI" Polres Tulungagung

 Kapolres Tulungagung Resmikan Taman Baca "SARJA ARYA RACANA" dan "GEDUNG SERBAGUNA PRESISI" Polres Tulungagung


Tulungagung, rakyatindonesia.id - Kapolres Tulungagung AKBP Handono Subiakto, S.H, S.I.K, M.H di dampingi Ketua Bhayangkari Cabang Tulungagung Ny. dr. Nina Handono Resmikan Taman Baca "Sarja Arya Racana" (SAR) dan "Gedung Serbaguna Presisi" Polres Tulungagung, Sabtu (09/04/2022).

Peresmian dihadiri oleh, Wakapolres Tulungagung Kompol Dodik Tri Hendro Siswoyo, S.H., S.I.K., M.I.K., Karumkit Bhayangkara diwakili Kasubbag Jangmedum Penata Tk. I Murdoko, PJU dan Kapolsek jajaran Polres Tulungagung,Pengurus Cabang dan Ranting Bhayangkari Tulungagung, Anak yatim dan undangan lain.

Kapolres Tulungagung AKBP Handono Subiakto dalam sambutannya mengatakan, taman baca "SARJA ARYA RACANA” ini untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat. Selain itu ia juga berharap dengan diadakannya taman bacaan bisa meningkatkan minat baca masyarakat Indonesia.

“Dengan membaca akan kita peroleh banyak pengetahuan dan referensi selain itu membaca dapat membuka jendela dunia”, ucap Kapolres

“Mudah - mudahan dengan ruang baca yang kita bangun bersama - sama, insyaallah membuat institusi polri kita semakin dicintai masyarakat”, sambungnya.

Kapolres juga menuturkan dan juga dengan diresmikannya Gedung Serbaguna PRESISI Polres Tulungagung, mudah - mudahan dengan sarana dan prasarana yang telah kita miliki saat ini menjadikan personil lebih semangat lagi dalam berdinas.

“Gedung baru ini, Saya berharap terwujud transformasi Polri yang memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat sehingga dapat membawa dampak positif terhadap kinerja Polres Tulungagung sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat,” pungkas AKBP Handono.

Peresmian Taman Baca Sarja Arya Racana (SAR) dan "GEDUNG SERBAGUNA PRESISI" Polres Tulungagung ditandai dengan pemotongan pita dan tumpeng oleh Kapolres Tulungagung dan Ketua Bhayangkari Cabang Tulungagung di dampingi Wakapolres dilanjutkan dengan pemeriksaan ruangan Gedung. (hum.can)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2020 Rakyat-Indonesia.com | REFERENSI BERITA INDONESIA | All Right Reserved