Selasa, 28 November 2023

Jembatan Penghubung Kecamatan Kalitengah dan Turi di Lamongan Ambles

 Jembatan Penghubung Kecamatan Kalitengah dan Turi di Lamongan Ambles

 

Lamongan, rakyatindonesia.com – Sebuah jembatan desa sepanjang 10 meter di Lamongan ambles. Diduga, amblesnya jembatan ini karena termakan usia dan banyaknya truk bermuatan berat yang melintas di jembatan.


Jembatan yang ambruk yakni jembatan yang ada di Desa Tiwet, Kalitengah. Sebelumnya, jembatan yang ambles ini sudah terlihat retak dan melengkung.

"Sebelum kejadian ambruk ini, kemarin sudah terlihat melengkung dan ada beberapa bagian jembatan yang retak," kata salah seorang perangkat Desa Tiwet, Irin Sadewo kepada wartawan, Selasa (28/11/2023).

Irin menyebut jembatan menjadi ambles parah setelah ada 2 truk yang melintas di atas jembatan yang menghubungkan 2 kecamatan, yaitu Kecamatan Kalitengah dan Kecamatan Turi tersebut.

Beruntung tidak ada korban jiwa dari kejadian ini. Sementara 2 truk yang melintas tanpa muatan masih bisa lewat dengan aman. Namun, setelah kejadian, jembatan langsung ambles.

"Jadi amblesnya jembatan ini semakin parah setelah ada 2 truk yang lewat semalam itu," ujarnya.

Mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan, warga bersama pihak desa kini menutup sementara ruas jalan menuju jembatan ambles tersebut. Warga memberi tanda berupa karung dan papan agar tidak ada warga atau kendaraan yang melintas.

"Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, pihak desa terpaksa menutup jalan poros bagi truk muatan berat dan dialihkan ke jalur lain yang jaraknya lebih jauh," jelasnya.

Sementara itu, Kepala Dusun Tiwet Zainal menambahkan amblesnya jembatan yang menjadi jalur alternatif bagi warga Kecamatan Kalitengah untuk menuju kawasan kota Lamongan ini menyebabkan warga harus memutar lebih jauh.

Warga menduga amblesnya jembatan sepanjang 10 meter ini disebabkan faktor usia karena jembatan diperkirakan jembatan tersebut dibangun sekitar 30 tahun yang lalu.

"Pihak desa dan warga setempat berharap pada pemerintah daerah untuk bisa segera membangun kembali jembatan yang rusak," jelasnya. (red.IY)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2020 Rakyat-Indonesia.com | REFERENSI BERITA INDONESIA | All Right Reserved