Rabu, 12 Oktober 2022

Polsek Sukosewu Patroli Bersama BKP Antisipasi Gesekan Antar Perguruan Silat

Polsek Sukosewu Patroli Bersama BKP Antisipasi Gesekan Antar Perguruan Silat


Bojonegoro, rakyatindonesia.com – Kapolsek Sukosewu Iptu Moch Safi’i memerintahkan anggota jaga malam Aipda Topan dan Bripda Mufit untuk melaksanakan patroli gabungan bersama BKP (Bojonegoro Kampung Pesilat) Ranting Sukosewu untuk meminimalisir gesekan antar kelompok / komunitas perguruan silat, Rabu (12/10/22).

Himbauan dari Kapolres Bojonegoro bahwa patroli gabungan ini bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan Keamanan Ketertiban Masyarakat (kamtibmas) dan gesekan antar perguruan pencak silat di wilayah Kabupaten Bojonegoro, serta untuk meningkatkan perannya BKP dalam rangka Pemeliharaan Keamanan Ketertiban Masyarakat (harkamtibmas).

Dalam hal ini BKP senantiasa bersinergi dengan Polri untuk mewujudkan kondisi yang guyub dan damai sehingga masyarakat Bojonegoro merasa nyaman dan Aman.

Wadah BKP senantiasa bersinergi dengan Polri untuk mewujudkan kondisi yang guyub dan damai sehingga masyarakat Bojonegoro merasa nyaman dan Aman.

Selain itu BKP bersama Polsek Jajaran untuk tetap melaksanakan kegiatan patroli dan merazia atribut – atribut kelompok dan komunitas yang dapat menimbulkan kegaduhan serta gesekan.

Kali ini patroli malam menyasar di pusat keramaian seperti cafe, warung – warung dan juga daerah perbatasan.

Di lain ditempat terpisah Kapolsek Sukosewu Iptu Moch Safi’i mengatakan bahwa ,” patroli gabungan ini hanya semata-mata menjaga kondusifnya Harkamtibmas .”

Semoga giat patroli gabungan hari ini membuat seluruh wilayah Bojonegoro aman dan kondusif,”pungkas Safi’i. (hum.dl)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2020 Rakyat-Indonesia.com | REFERENSI BERITA INDONESIA | All Right Reserved