Selasa, 31 Oktober 2023

Damkar Palopo Padamkan Kebakaran Toko Bahan Bangunan Pakai Semprotan Busa

 Damkar Palopo Padamkan Kebakaran Toko Bahan Bangunan Pakai Semprotan Busa

 

Palopo, rakyatindonesia.com – Damkar Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel), telah memadamkan kebakaran yang melanda toko bahan bangunan. Petugas menggunakan semprotan air berbusa mengingat gudang tersebut berisi bahan-bahan yang mudah terbakar.


"Ya kita gunakan semprotan air busa karena di dalam gudang banyak bahan mudah terbakar," ujar Plt Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Palopo Makmur, Selasa (31/10/2023).

Makmur mengungkapkan di dalam gudang toko bahan bangunan tersebut terdapat bahan-bahan yang bisa memicu api menjadi lebih besar. Dia mengatakan hal itu bisa membahayakan keselamatan personel pemadam.

"Di dalam itu ada thinner, plastik, cat semprot dan banyak lagi bahan mudah terbakar lainnya. Ini juga berbahaya bisa menyebar ke toko sebelah, makanya kita pakai pemadaman sistem busa," ungkapnya.

Meskipun saat ini kobaran api sudah berhasil dipadamkan, namun pihak pemadam kebakaran Kota Palopo, masih melakukan pendinginan di gudang tersebut.

Diketahui, kebakaran hebat tersebut terjadi di gudang Toko Ada Jaya, di Jalan Mangga, Kelurahan Amassangan, Kota Palopo. Titik kebakaran tepatnya berada di samping Pasar Sentral Palopo.

"Sekitar jam sembilan tadi, muncul asap dari belakang toko area gudang," ujar saksi mata bernama Yudi kepada wartawan, Selasa (31/10). (red.IY)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2020 Rakyat-Indonesia.com | REFERENSI BERITA INDONESIA | All Right Reserved