Sabtu, 20 April 2024

Sejuk dan Syahdu Tempat Istirahat di Kawasan Tahura Bandung

 Sejuk dan Syahdu Tempat Istirahat di Kawasan Tahura Bandung

 


Bandung
, rakyatindonesia.com - Bandung memiliki banyak tempat yang menarik untuk dikunjungi. Salah satunya kawasan Taman Hutan Raya atau Tahura Ir H Djuanda yang bisa didatangi untuk sekedar mencari suasana sejuk.
Berlokasi di Jalan Ir H Juanda, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung ada berbagai tempat yang bisa didatangi. Di sana, ada sebuah tempat peristirahatan bagi para pengunjung yang bisa didatangi.

Untuk mencapai ke sana, pengunjung harus berjalan sejauh enam sampai tujuh kilometer dari pos pertama. Namun jangan khawatir, selama perjalanan pengunjung dapat dimanjakan dengan pemandangan menyegarkan mata.

Dari pos pertama pengunjung akan melewati berbagai tempat menarik dan bersejarah seperti goa jepang dan goa belanda. Maju dari goa Belanda sekitar 2 km pengunjung akan melewati penangkaran rusa.

Di sana pengunjung dapat berjumpa sekaligus memberi makan para rusa tersebut. Dan juga terdapat warung untuk beristirahat. Lanjut dari penangkaran rusa, pengunjung perlu berjalan beberapa kilometer lagi hingga bertemu destinasi terakhir yaitu Curug Omas Maribaya.

Setelah melalui perjalanan yang cukup jauh, dekat dengan Curug Omas terdapat tempat peristirahatan yang bisa dijadikan tempat piknik. Area ini memiliki lahan yang luas sehingga cocok membawa keluarga atau kerabat untuk refreshing di tengah hiruk pikuk Kota Bandung.

Dikelilingi oleh pohon-pohon besar yang menjulang tinggi membuat suasana terasa lebih sejuk dan syahdu. Ditambah dengan suara gemercik air sungai yang mengalir bisa membuat suasana hati menjadi tentram dan damai.

Di sana sudah tersedia banyak warung makan yang menyediakan berbagai macam menu. Mulai dari aneka makanan ringan, makanan berat, minuman hingga gorengan. Harganya pun terjangkau, mulai dari Rp 5-35 ribu rupiah per porsi.

Fasilitas di sana juga terbilang lengkap, ada toilet, tempat bermain anak, dan musala. Pengunjung juga bisa membawa tikar atau alat peralatan piknik lainnya. Namun jika detikers tidak ingin repot membawa tikar, tidak perlu khawatir, di sana juga menyediakan sewa tikar dengan tarif Rp 20 ribu tanpa batas waktu.

Dengan begitu, tentunya rasa lelah akan terbayarkan oleh pemandangan serta kenyamanan yang disuguhkan. Hal tersebut juga dirasakan oleh salah satu pengunjung yang baru pertama kali datang ke tempat tersebut.

"Tempatnya enak buat yang mau refreshing soalnya masih asri, terus ada warung juga jadi bisa nikmatin pemandangan sambil makan," ujar Tazkiya, salah satu pengunjung Tahura.

"Di sini kayaknya cocok buat olahraga karena jaraknya lumayan jauh buat sampai ke air terjun ini (Curug Omas) dan gak boleh pakai motor juga. Tapi worth it sih capenya kebayar pas sampai sini," lanjutnya.

Untuk mengunjungi area tersebut pastikan dalam keadaan yang sehat dan bugar mengingat jaraknya yang cukup jauh. Dan juga detikers harus tetap waspada karena akan ada banyak monyet di sepanjang jalan. Jadi simpan barang dengan aman ya, detikers.

(red.alz)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2020 Rakyat-Indonesia.com | REFERENSI BERITA INDONESIA | All Right Reserved