Senin, 06 November 2023

2 Hari Dicari, Wanita Tenggelam di Parit Klego Boyolali Ditemukan Tewas

2 Hari Dicari, Wanita Tenggelam di Parit Klego Boyolali Ditemukan Tewas

 

Boyolali, rakyatindonesia.com – Korban ibu dan anak yang hanyut di parit saluran air Desa Karangmojo, Kecamatan Klego, Kabupaten Boyolali akhirnya ditemukan semua. Anik Setyaningsih ditemukan sekitar pukul 12.55 WIB.

"Korban orang hanyut terbawa arus di Karangmojo, atas nama Anik sudah ditemukan siang hari ini, di Dukuh Tempursari Desa Kedungdowo Kecamatan Andong," kata Kapolsek Klego, Kompol Kasminto, Senin (6/11/2023).

Korban ditemukan di aliran sungai wilayah Dukuh Tempursari Desa Kedungdowo Kecamatan Andong Kabupaten Boyolali, sekitar pukul 12.55 WIB. Korban ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia.

Senada Kasi Kedaruratan BPBD Boyolali, Rima Kusuma Prasetyaningrum, mengatakan korban bernama Anik Setyaningsih sudah berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

"Sudah ditemukan oleh Tim SAR gabungan," jelasnya.

Korban ditemukan dalam kondisi mengapung dengan posisi tengkurap di aliran sungai. Jenazah korban kemudian diangkat ke darat dan dibawa ke RSUD Waras Wiris Andong menggunakan mobil ambulans.

Korban dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan visum dan pemulasaran jenazah. Selanjutnya akan diserahkan kepada pihak keluarganya di rumah duka, Dukuh Betongan, Desa Manggung, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Boyolali.

Sedangkan anaknya, Afika (8) sudah ditemukan Minggu (5/11) kemarin. Afika ditemukan di sungai Dukuh Ngrawuh, Desa Pakang, Kecamatan Andong, Kabupaten Boyolali sekitar pukul 11.56 WIB kemarin. Berjarak sekitar 4 km dari lokasi terjatuh.

Ibu-Anak Tenggelam di Boyolali
Diberitakan sebelumnya, seorang ibu, Anik Setyaningsih (30) dan anak perempuannya, Afika (8), jatuh ke parit saluran air di Desa Karangmojo, Kecamatan Klego, Kabupaten Boyolali Sabtu (4/11) petang. Mereka saat itu sedang berteduh karena hujan deras disertai angin kencang.

Mereka dalam perjalanan menuju Desa Kadipaten, Kecamatan Andong bersama suami Anik dan atau ayah Afika, Wiyoto. Warga Bletongan, Ngemplak, Boyolali itu sempat mampir di warung bakso pinggir jalan.

Kemudian terjadi hujan deras disertai angin kencang. Mereka pun berteduh di Ruko di Desa Karangmojo itu.

Hanya saja, mereka terpisah. Wiyoto berteduh di Ruko utara jalan, sedangkan Anik dan Afika di Ruko selatan jalan. Afika menangis ketakutan dan hendak ikut ayahnya.

Namun nahas, Afika terjatuh ke parit yang tersamarkan oleh air yang saat itu mengalir deras. Ibunya, Anik hendak menolong namun ikut terseret juga.

Sabtu malam, warga dan relawan langsung melakukan pencarian. Tapi belum membuahkan hasil. Operasi SAR dilanjutkan Minggu (5/11) pagi kemarin. Sekitar pukul 11.56 WIB, Afika berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Ditemukan di aliran sungai wilayah Dukuh Ngrawuh, Desa Pakang, Kecamatan Andong, Kabupaten Boyolali. (red.IY)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2020 Rakyat-Indonesia.com | REFERENSI BERITA INDONESIA | All Right Reserved