Sunday, February 16, 2025

Cegah DBD Meluas, Dinas Kesehatan Kota Kediri Intensifkan Fogging di Sekolah

Cegah DBD Meluas, Dinas Kesehatan Kota Kediri Intensifkan Fogging di Sekolah

  


Kediri, rakyatindonesia.com  – Dinas Kesehatan Kota Kediri bertindak cepat dalam menangani penyebaran Demam Berdarah Dengue (DBD). Menyusul adanya kasus yang terdeteksi di sekitar lingkungan sekolah, Pemkot Kediri segera melakukan pengasapan (fogging) di beberapa sekolah sebagai langkah antisipatif.

Kegiatan fogging ini telah berlangsung sejak pekan lalu. Kepala Dinas Kesehatan Kota Kediri, dr. Muhammad Fajri Mubasysyir, melalui Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P), Hendik Supriyanto, menjelaskan bahwa fogging dilakukan setelah adanya kajian epidemiologi di lokasi yang terdeteksi kasus DBD.

"Fogging ini dilakukan setelah kami memastikan adanya kasus yang bersumber dari lingkungan sekolah. Sekolah-sekolah yang terdapat kasus DBD akan menjadi prioritas utama dalam tindakan pencegahan ini," ujar Hendik.

Sejumlah sekolah yang menjadi sasaran fogging berlokasi di Kelurahan Sukorame dan Kelurahan Tempurejo. Pengasapan ini dilakukan untuk menekan populasi nyamuk Aedes aegypti yang menjadi penyebab utama penularan DBD.

"Selain sekolah, lingkungan sekitar juga turut mendapatkan fogging agar pencegahan lebih maksimal," tambahnya.

Adapun sekolah yang telah mendapat tindakan pengasapan di antaranya SDN Tempurejo 1 dan SDN Sukorame 2. Selain itu, kawasan pemukiman di sekitar sekolah juga ikut disterilisasi guna menekan penyebaran virus.

Dinas Kesehatan mencatat, sejak awal Januari hingga saat ini, terdapat 53 kasus DBD yang terdeteksi di Kota Kediri. Tren peningkatan kasus ini umumnya terjadi saat curah hujan tinggi, yang menciptakan banyak genangan air sebagai tempat berkembang biaknya nyamuk.

"Kasus DBD diperkirakan mulai menurun pada Maret mendatang seiring dengan berkurangnya intensitas hujan," tutup Hendik.(Red.AL)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2020 Rakyat-Indonesia.com | REFERENSI BERITA INDONESIA | All Right Reserved